Wali Kota Banjarmasin Resmikan Dua Klotok Wisata

Banjarmasin, DUTA TV Wali Kota Banjarmasin Ibnu Sina, dan Wakil Wali Kota Banjarmasin Arifin Noor bersama istri mencoba langsung Kapal Banjarmasin Bungas, akhir pekan kemarin.

Kapal ini merupakan klotok wisata yang biasanya mangkal di Siring Pierre Tendean, yang sudah dimodifikasi.

Bentuk modifikasi tersebut terletak pada kursi, serta atap yang bisa dibuka. Tentunya hal itu membuat warga bisa lebih nyaman menikmati pemandangan di sekitaran sungai.

Untuk sementara, Pemko baru menyediakan dua Kapal Banjarmasin Bungas, rencananya dalam waktu dekat ada dua kapal lagi yang akan dimodifikasi.

Keberadaan Kapal Banjarmasin Bungas tersebut diharapkan juga bisa meningkatkan potensi wisata di Banjarmasin, terlebih wisata susur sungai.

“Ini upaya Pemko mempromosikan pariwisata, dengan Kapal Banjarmasin Bungas mau pagi, siang, sore malam, malam lebih indah lagi, lebih hidup, dan pelaku ekonomi kreatif sarana kita mempromosikan kembali pariwisata, tahun ini akan tambah lagi dua, tahun depan juga kita anggarkan,” Kata Ibnu Sina

Untuk memodifikasi satu kapal itu, memerlukan biaya sekitar 15 juta rupiah, dan dana itu berasal dari CSR. Sementara Pemko sendiri akan menambah anggaran untuk modifikasi klotok wisata di Siring Pierre Tendean pada tahun 2023, selain dari dana CSR.

Reporter : Zein Pahlevi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *