Wakil Walikota Hermansyah Tinjau Lokasi Kebakaran di Alalak Selatan

DUTA TV BANJARMASIN – Di dampingi Dinas Sosial Dan Biro Kesra Banjarmasin, wakil walikota Banjarmasin, Hermansyah meninjau langsung lokasi kebakaran di jalan Alalak Selatan Banjarmasin Utara, Kamis (22/8/2019).

Dilokasi kebakaran ini Hermansyah turut menyalurkan bantuan dari pemerintah, berupa peralatan untuk kebutuhan sehari haripara korban.

Baca juga : Pasca Kebakaran di Alalak Selatan, Asda Aini Pasrah Kehilangan Dua Buah Rumah

Melihat kondisi puing bangunan di rumah warga, Hermansyah menyayangkan jika di kota Banjarmasin masih banyak warganya yang menggunakan sirap dan rumbia sebagai atap rumah, karena dinilai mudah terbakar dan cepat menjalar jika terjadi kebakaran.

“Kita harap ada program penanggulangan bencana alam ini, konsep kita kemarinkan ingin mendata yang mudah terbakar misal atapnya dari daun, itu mau kita ganti, tapi sampai hari ini tidak bisa,” ujarnya.

Baca juga : Giliran Alalak Selatan ‘Digoyang’ Api

Sementara itu dari data BPBD kota Banjarmasin, selama kurun waktu 1 bulan terakhir sudah terjadi 5 kali peristiwa kebakaran di kota Seribu Sungai alias Banjarmasin yang menyebakan puluhan warga harus kehilangan tempat tinggalnya.

Pemerintah juga menghimbau agar masyarakat bisa lebih waspada dan menjaga rumah dan lingkungannya dari kebakaran, terlebih saat dimusim kemarau ini.

 

Reporter : Nina Megasari

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *