ULM Minta U Turn Depan Gerbang 2 Dibuka

DUTA TV BANJARMASIN – Kondisi jalur putar arah atau U Turn di kawasan Brigjend Hasan Basery tepatnya di depan gerbang 2 ULM ditutup permanen oleh Dinas Perhubungan Banjarmasin.

Padahal sebelumnya pada pertemuan di forum LLAJ beberapa waktu lalu, menurut pihak ULM, Dishub kota Banjarmasin bersedia membuka U Turn di kawasan itu atas permintaan pihak kampus, namun belakangan malah U Turn lain yang dibuka.

“Setelah ditutupnya U Trun kemacetan jadi parah di depan SMK itu, dari pertemuan forum kemarin keluar rekomendasi beberapa U Trun akan dibuka. Kami hanya memfollowup dari hasil pertemuan itu, kita buat permohoan itu untuk dibuka,” terang Achmad Syamsu Hidayat wakil Rektor II ULM.

Dishub Minta Kajian Dari ULM

Sementara saat dikonfirmasi, pihak Dinas Perhubungan kota Banjarmasin berdalih perlu kembali  meminta hasil kajian konprehensif dari pihak ULM, terkait permintaan pembukaan U Turn.

Kajian termasuk dampak yang muncul jika U Turn depan gerbang ULM itu difungsikan kembali.

“Depan ULM itu berpotensi macet luar biasa. Kenapa belum kita buka, karena belum kita akomodir dan harus dikaji, tidak serta merta dibuka,” tutur Febpry Kasi Manajemen dan Rekayasa Lalu Lintas.

Diketahui penutupan U Turn di depan gerbang ULM disebutkan salah satunya bertujuan mengurangi tingkat kecelakaan dan cara mengurai kemacetan yang sering terjadi pada jam-jam sibuk, seperti pagi dan sore hari.

 

Reporter : Zein Pahlevi

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *