Tingkatkan Publikasi Hasil Pembangunan, Pemkab Tanbu Gandeng Duta TV

Banjarmasin, Duta TV – Guna meningkatkan kinerja dalam hal publikasi program kegiatan pembangunan daerah, Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Tanah Bumbu kembali menggandeng Duta TV sebagai media televisi untuk menyampaikan program pembangunan di Bumi Bersujud.

Demikian disampaikan Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Tanah Bumbu, Ardiansyah, S.Sos saat melakukan penandatanganan kerjasama dengan Duta TV di Banjarmasin, sabtu (6/8).

“Seperti tahun-tahun sebelumnya, pihaknya menggandeng Duta TV untuk mempublikasikan potensi di Tanah Bumbu, semoga dengan kerjasama ini bisa meningkatkan ekspose hasil pembangunan Pemkab Tanah Bumbu,” katanya.

Kami berharap agar Duta TV turut serta mempublikasikan kegiatan yang dilaksanakan di Pemkab Tanah Bumbu dan kedepan kerjasama akan diperluas melalui produksi program lainnya seperti program religi dan wisata.

Program kerjasama tersebut, selain tayang di program berita juga tayang di program Duta Banua yang ditayangkan setiap hari Senin dan Jum’at, pukul 16.00 WITA di Duta TV.

Siaran Duta TV bisa diakses melalui teresterial, siaran Digital dan streaming www.dutatv.com serta youtube Duta TV official. (Hndy)

Tim Liputan

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *