Timsel  Pastikan Tak Ada Kecurangan di Seleksi  KPID

Banjarmasin, DUTA TV — Tim seleksi  (Timsel) penerimaan calon anggota Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Kalimantan Selatan memastikan tak ada kecurangan dalam mekanisme dan proses seleksi yang telah berjalan.

Hal itu ditegaskan timsel saat rapat bersama Komisi I DPRD Kalsel, menyusul adanya aduan peserta timsel yang menuding penilaian tidak transparan.

Menurut Ketua Timsel, A. Hafiz Anshary, seluruh tahap seleksi sudah dipersiapkan dengan baik serta kerahasiaan soal untuk tes selanjutnya hanya dibuat oleh satu orang tenaga ahli, sehingga kerahasiaan dan keamanan dapat terjaga.

Sementara Sekretaris Komisi I DPRD Kalsel Suripno Sumas menjelaskan, pihaknya memutuskan klarifikasi diterima dan mendorong Timsel untuk melaksanakan seleksi ke tahap berikutnya.

“Jadi benar saja proses itu kami dari hasil rapat ini tetap melanjutkan kegiatan seleksi,”ujarnya.

Dijelaskan dalam rapat, jumlah peserta seleksi calon anggota KPID Kalsel mencapai 55 orang. Setelah melalui proses penyaringan terpilih 44 orang, kembali terpilih 21 orang di seleksi selanjutnya, ditambah dua calon incumbent. Pada proses seleksi lanjutan terpilih 14 orang yang nantinya akan diseleksi kembali oleh Komisi I DPRD Kalsel sehingga akan terpilih 7 orang.

Sebelumnya beberapa peserta yang dinyatakan tidak lolos seleksi menyampaikan surat klarifikasi kepada d DPRD Kalsel yang isinya ada dugaan kecurangan dalam proses seleksi. Sehingga Komisi I bersama Timsel dan Dinas Kominfo pun melakukan rapat dalam rangka klarifikasi.

 

Reporter : Evi Dwi Herliyanti

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *