Tim Futsal PWI Kalsel Terus Tingkatkan Fisik

DUTA TV BANJARMASIN – Tim futsal PWI Kalsel mendapatkan 14 nama pemain futsal wartawan yang akan disiapkan menghadapi Turnamen Futsal Nasional dalam rangka hari Pers Nasional (HPN) yang digelar di Surabaya pada Februari nanti.

Usai mendapatkan sejumlah nama pemain yang akan mewakili Kalsel di HPN 2019, PWI terus melakukan persiapan intens dengan menggelar sejumlah latihan bersama.

Dari beberapa kali pertemuan dalam sesi latihan, Tim PWI sudah menunjukan pekembangan yang baik dalam organisasi permainan. Hanya saja masih kurang dalam segi fisik.

Tim futsal PWI Kalsel juga akan memproyeksikan beberapa laga uji coba untuk melihat kekurangan dan kekuatan.

“Kita sudah mendapatkan 14 pemain, 6 pemain U30 dan 8 40 ke atas. Dan ini kita siapkan nantinya, hanya tinggal latihan fisik,”ujar Yusnan Kestua Siwo PWI Kalsel.

PWI Kalsel merupakan salah satu daerah yang diundang untuk mengikuti ajang turnamen futsal yang digelar oleh PWI Jatim dalam rangka menyambut HPN pada awal Februari nanti.

 

Reporter : Ade Yanuar

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *