Tiga Atlet Anggar Kalsel Kandas di Nomor Floret

Papua, DUTA TV — Cabang olahraga Anggar memulai debut pertamanya pada Senin siang. Bertanding di Komplek Gereja Stepanush Yoseph, 3 atlet Anggar Kalsel Kandas saat berlaga di babak penyisihan senjata Floret dan Sabel Putera.

Pada senjata floret, Kanza Azzahra Istiani yang bertanding di poule nomor 1 hanya bisa berada di posisi 18 dari 19 orang peserta dengan indikator -20.

Sedangkan 2 atlet Sabel Putera yakni Muhammad Zahid Humam berada di posisi 18 dari 20 peserta dengan perolehan indicator minus 13 dan Hs 14.

Sedangkan Oki Hafizh Khairullah menempati posisi juru kunci atau peringkat ke 20 dari 20 peserta, hal itu membuat mereka tersingkir dari persaingan.

Pelatih Anggar Kalsel Ramadhani mengaku kecewa dengan penampilan anak asuhannya. HANYA SAJA KAlsel masih memiliki peluang di nomor Sabel Puteri Eka Oktaviani dan Aulia Norhaliza yang akan bermain pada tanggal esok hari.

“Kita sangat kecewa dengan hasil hari ini, karena di floret individual putri yang tidak lolos di babak penyisihan, begitu juga dua atlet sabel individual putra, semoga saja mereka yang akan tampil bisa menunjukkan performa yang maksimal dan mampu mengatasi masalah mental lainnya di atas lapangan,” kata  Ramadhani, Pelatih Anggar Kalsel.

Hasil ini nantinya akan di bawa ke rapat evaluasi ikatan anggar kalimantan selatan untuk dibenahi.

Reporter : Nina Megasari

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *