Tembus 10 Juta Kasus, Korsel Masih Berjuang Lawan Corona
Jakarta, DUTA TV — Total infeksi virus corona di Korea Selatan (Korsel) kini mencapai 10 juta atau hampir 20% dari populasi penduduknya. Kenaikan kasus terus terjadi akibat varian Omicron yang mewabah di negara itu.
Badan Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KDCA) melaporkan 490.881 kasus untuk Selasa (22/3/2022). Angka kasus tersebut menjadi penghitungan harian tertinggi kedua setelah puncaknya sebanyak 621.205 pada 16 Maret 2022.
“Total kasus naik menjadi 10.427.247, dengan 13.432 kematian yang jumlahnya naik 291 sehari dibanding hari sebelumnya,” tulis CNA, Rabu.
Sebenarnya, tingkat infeksi dan kematian di Korsel masih jauh di bawah yang tercatat di tempat lain. Karena hampir 87% dari 52 juta penduduknya telah divaksinasi penuh dan 63% telah menerima suntikan booster.
Tetapi jumlah kematian naik hampir dua kali lipat hanya dalam waktu sekitar enam minggu, dengan kematian harian memuncak pada 429 Jumat pekan lalu. Hal tersebut membuat krematorium dan rumah duka di seluruh Negeri Ginseng membludak.(cnbci)