Tanyakan Proses Laporan, LSM Gabungan Sambangi Dit Reskrimum Polda Kalsel

BANJARMASIN, DUTA TVPuluhan masa yang tergabung dalam Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) di Kalimantan Selatan, mendatangi kantor Direktorat Reskrimum Polda Kalsel, terkait laporan kericuhan saat aksi demo di depan kantor dewan perwakilan rakyat, kabupaten Tanah Laut.

Masa menanyakan kepada pihak penyidik Dit Res Krimum Polda Kalsel terkait proses lanjutan laporan yang mereka sampaikan.

Pihak pelapor Bahrudin berharap laporanya terus berjalan, karena menurutnya sebagai pejabat pemerintah, tidak seharusnya bersikap arogan dan para pendemo mengaku mereka dilindungi undang-undang dalam hal menyampaikan pendapat.

”Hari ini saya sampaikan tidak hanya penganiayaan saja, tetapi rentetan asal mula penganiayaan. Kami minta supaya itu diproses,” tuturnya.

Sebelumnya kericuhan terjadi saat masa menyampaikan aspirasi mengenai penyegelan pembangunan Pelaihari City Mall saat unjuk rasa di depan kantor DPRD kabupaten Tanah Laut. Akibat kejadian itu, bahrudin mengalami luka memar di kaki sebelah kanan, karena terkena tiang mikrofon yang terjatuh, saat kericuhan terjadi.

permasalahan pembangunan pelaihari city mall sendiri diketahui sudah berlangsung lama, namun hingga kini belum ada titik temu antar pemilik pelaihari city mall dengan pemkab tanah laut.,

Tim Liputan

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *