Tahun Ajaran Baru 2020, SMP PGRI 7 Banjarmasin Hanya Terima 5 Peserta Didik

DUTA TV BANJARMASIN – Sulitnya sekolah swasta untuk mencari peserta didik baru di beberapa tahun terakhir masih terlihat jelas hingga saat ini. Meski sudah memasuki ajaran baru namun sekolah swasta masih sangat minim peserta didik, salah satunya SMP PGRI 7 Banjarmasin.

Pantauan pada Jumat (17/07) pagi, sekolah yang berada di kawasan Cempaka Sari 4 Kelurahan Basirih Banjarmasin Barat tersebut ternyata baru menerima 5 orang peserta didik baru dari 9 orang pendaftar.

“Saat ini dari 9 yang mendaftar baru 5 yang memastikan,” ujar Rahayu Lestari Guru SMP PGRI 7 Banjarmasin.

Pihak sekolah mengaku sudah berusaha dengan memberikan berbagai promosi dan menyebar brosur pendafataran hingga ke media sosial, namun tidak mampu meningkatkan minat dan jumlah peserta didik.

Menurut guru SMP PGRI 7 Banjarmasin, ditahun ini mereka menargetkan bisa menerima sekitar 2 kelas, namun ternyata sangat kesulitan ditambah dengan sistem penerimaan peserta didik baru yang menggunakan zonasi serta banyaknya penerimaan di sekolah negeri.

“Targetnya 2 kelas, karena meluluskan 2 kelas sudah sekitar 3-4 tahunan lah promosi sudah dari di media sosisal iklan dan lainnya sudah juga,” tambah Rahayu.

Sementara itu, minimnya jumlah peserta didik baru di SMP PGRI 7 Banjarmasin sudah terjadi sekitar 3 tahun  belakangan ini. Dimana pada tahun ajaran kemarin, SMP ini hanya mendapatkan 10 peserta didik.

Sebelumnya SMP PGRI 7 Banjarmasin merupakan salah satu SMP Swasta terbaik di Banjarmasin dan selalu menereima peserta didik sekitar  4 sampai 5 rombongan belajar.

Reporter : Ade Yanuar

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *