Sopir : Jembatan Banua Anyar Bikin Kami Rugi

Martapura, DUTA TV — Proyek perbaikan jembatan Banua Anyar Kecamatan Astambul Kabupaten Banjar dikeluhkan sopir angkutan.  Keluhan datang karena macet yang diakibatkan hanya satu jalan darurat yang dibangun serta pemberlakuan sistem buka tutup.

Jembatan Benua Anyar merupakan satu – satunya akses jalan darurat yang disediakan Balai Besar Jalan Nasional Kalimantan setelah putus akibat banjir.

Padahal saat Presiden Joko Widodo datang untuk meninjau banjir beberapa waktu lalu, sempat muncul rencana akan disediakan dua jembatan darurat agar akses jalan utama itu bisa berjalan lancar.

Banyak sopir yang mengeluhkan keberadaan jembatan yang hanya bisa digunakan untuk satu jalur. Sehingga mereka berharap pengerjaan jembatan bisa dipercepat karena sangat merugikan pengguna jalan.

Karena hanya satu jembatan yang bisa digunakan, pelaksana proyek bekerjasama dengan aparat Satlantas Polres Banjar memberlakukan sistem buka tutup. Akibatnya para pengendara harus antri. Bahkan saat sore hari antrian mengular sampai tiga kilometer.

Sementara itu pelaksana proyek, PT Waskita Karya Baru mempersiapkan pipa pemancang tiang pondasi untuk dua posisi oprit jembatan yang jebol diterjang banjir Januari lalu.

 

Reporter : Tarida Sitompul

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *