SMK Muhammadiyah 3 Banjarmasin Raih COE Bidang OTKP

Banjarmasin, DUTA TV — SMK Muhammadiyah 3 kota Banjarmasin, menggelar workshop sosialisasi pengembangan dan penguatan pembelajaran SMK Centre Of Excelence atau COE bidang hospitality otomasisasi dan tata kelola perkantoran atau OTKP, Senin pagi(19/10/2020).

Program COE ini sebagai optimalisasi revitalisasi SMK yang diluncurkan sejak Juli 2020, bertujuan untuk menghasilkan lulusan SMK yang berdaya saing ditengah perkembangan industry.

Dari 8 sekolah kejuruan di Kalsel, SMK Muhammdiyah 3 Banjarmasin satu-satunya sekolah swasta yang mendapatkan program vokasi di bidang OTKP.

“Mudahan SMK Muhammdiyah 3 Banjarmasin lebih baik, ini sebuah kebahagian juga sebuah beban berat bagi kami. Ada 4000 lebih SMK se-Indonesia, di Kalsel ada 125 lebih, ternyata hanya ada 8 SMK yang dipilih, salah satunya kita beban bagi kami, yakni menjadi sekolah rujukan yang masih belum memiliki keunggulan, contoh ditempat kami OTKP otomasisasi tatakelola perkantoran, nanti harus menjadi keunggulan, sekolah disekitar kita harus mndapat infest dari kita. Dari direktorat dibagi setiap sekolah satu keahlian, jadi yang mau belajar bidang otomasisasi perkantoran silakan ke SMK Muhammadiyah 3,” ujar Mungin, S.Pd, M.A Kepala SMK Muhmadiyah 3 Banjarmasin.

Mungin, S.Pd, M.A Kepala SMK Muhmadiyah 3 Banjarmasin.
Mungin, S.Pd, M.A Kepala SMK Muhmadiyah 3 Banjarmasin.

“Dengan ditunjuknya SMK Muhammadiyah 3 tidak sebagai sekolah penerima COE, harapan kami mudahan SMK ini dapat melaksanakan dengan baik, seirama dengan pesan direktur klo SMK ini sebagai lembaga pendidikan yang memerima, jangan hanya kepentingan sendiri, tapi berbagilah dengan sekolah kejuruan lain disekitar agar bisa mendapatkan informasi atau mengikuti jejak yang sama,” kata M. Yusuf Effendi Kepala Disdik Kalsel.

M. Yusuf Effendi Kepala Disdik Kalsel
M. Yusuf Effendi Kepala Disdik Kalsel

“Ada 9 poin, ada beberapa penting pembelajaran akan mengahair dari iduka, dunia industri, usaha dan dunia kerja, untuk terlibat, dalam hal ini anak akan ditampung untuk pembelajaran praktik, sehingga praktek mereka tidak ditempat sebarang, penting di SMK COE anak belajar dengan mempelajari kompetensi sesungguhnya,” tutur Dardiani Darjat Pendamping Nasional SMK COE.

Dardiani Darjat Pendamping Nasional SMK COE
Dardiani Darjat Pendamping Nasional SMK COE

Dalam upaya peningkatan bidang OTKP ini, Smk Muhammadiyah 3 Banjarmasin terus berbenah dalam pengembangan keahlian diantaranya dengan penambahan SDM, fasilitas pembelajaran dan laboratorium dengan menggandeng dunia industry usaha dan dunia kerja yang kompeten.

Reporter : Fadli Rizki

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *