SMAN 1 Banjarbaru & Kampung Pintar Tabalong Juarai Lomba Perpustakaan Sekolah & Desa se-Kalsel

DUTA TV BANJARMASIN – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan DISPERSIP Provinsi Kalsel mengumumkan hasil lomba perpustakaan umum dan perputakaan tingkat sekolah menengah atas sederajat 2019, yang diikuti 13 kabupaten kota.

Dari masing – masing 13 peserta perpustakaan yang diikutkan, kategori lomba perpustakaan umum dimenangkan perpustakaan Kampung Pintar, asal Desa Masukau Kabupaten Tabalong. Juara II disabet perpustakaan Desa Berangas Kabupaten Kotabaru. dan Juara III diraih perpustakaan Harapan Bangsa, asal Desa Balida kabupaten Balangan.

Dari kategori lomba Perpustakaan tingkat SMA-sederajat, penilaian terbaik diperoleh perpus SMAN I Banjarbaru, juara II MAN Kotabaru, dan ketiga disabet SMKN 1 Amuntai, kabupaten HSU.

Kepala Dispersip Provinsi Kalsel Hj. Nurliani Dardie mengatakan giat lomba rutin yang terselenggaran ini digagas perpustakaan nasional Perpusnas. “Giat lomba ini sepenuhnya dibiayai APBN melalui Perpusnas RI, dan dilaksanakan Dispersip Kalsel dari masing masing satu perwakilan peserta setiap kabupaten kota,” ungkap Kadispersip yang akrab disapa Bunda Nunung.

Hasil administrasi penilaian pemenang juara I, akan dikirimkan ke Perpusnas RI yang jika lolos 10 besar akan langsung dinilai tim juri pusat untuk diikutkan pada lomba perpustakaan tingkat nasional mendatang.

Reporter : Fadli Rizki

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *