Sebaran COVID-19 Varian Baru, Dinkes : Banjarmasin Masih Aman

Banjarmasin, DUTA TV — Kepala Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan Machli Riyadi menyatakan bahwa Banjarmasin masih aman dari penyebaran Covid-19 varian baru.

“Sejauh ini belum ada laporan varian baru Covid-19 seperti varian delta dan delta plus. Kami akan update terus perkembangan penyebaran Covid-19 di daerah ini,” ujarnya, Senin (28/6).

Jika sampai varian baru Covid-19 ini masuk, tentunya akan ada kebijakan baru dari pemerintah untuk melakukan tindakan protektif terhadap masyarakat.

“Karena tugas kita di pemerintah kan melindungi masyarakat,” ujarnya.

Dia mengatakan saat ini kasus Covid-19 di Kota Banjarmasin mulai melandai dan tidak ada lagi zona merah.

“Kami juga bersyukur kesembuhan Covid-19 di Banjarmasin terus meningkat, yakni 96,82 persen dari yang sudah pernah terpapar positif Covid-19 sebanyak 9.363 orang hingga hari ini,” ujar Machli.

Kematian akibat Covid-19 di Banjarmasin persentasenya sebesar 2,3 persen. Angka ini terbilang masih rendah, walaupun rekomendasi dari WHO di bawah 2 persen.(rol)

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *