Ribuan Warga Tala Hadiri Tabligh Akbar Bersama UAS
DUTA TV TANAH LAUT – Setelah mengisi pengajian di Banjarbaru, pada Kamis malam (12/03/2020), ulama kondang Ustadz Abdul Somad kembali menjadi penceramah dalam tabligh akbar yang digelar di halaman Masjid Agung Al Manar Pelaihari, kabupaten Tanah Laut, Jumat pagi (13/03/2020).
Tabligh akbar kali ini dihadiri oleh ribuan warga Tanah Laut yang antusias mengikuti tausiyah UAS.
Bahkan demi mengikuti tausiyah dari Ustadz Abdul Somad warga rela berpanas-panasan di bawah terik matahari dengan duduk lesehan di halaman Masjid Al Manar.
Dalam tausiyahnya UAS berpesan kepada jamaah, untuk selalu memperhatikan anak-anaknya agar tidak terpengaruh oleh hal-hal negatif di Era Globalisasi.
Sementara itu, Bupati Tanah Laut Sukamta, yang juga hadir dalam tabligh akbar kali ini mengaku terkesan atas nasehat yang diberikan oleh Ustad, Abdul Somad kepada masyarakat.
“Nasehat yang luar biasa yang bisa kita petik, kita sebagai orang tua kita wajib memperhatikan anak-anak kita, yang bisa menyelamatkan anak kita adalah Al-Quran, maka masukkan lah anak-anak kita ke pendidikan Tahfiz Al-Quran, ke Ponpes sehingga generasi ke depan bisa kuat dalam agama,†kata Sukamta Bupati Tanah Laut
“Persiapan 1×24 jam kemarin malam kita dihubungi oleh pihak Managemen UAS siap datang ke Tanah Laut, sebelumnya kita pernah mengatakan siap untuk melaksanakan acara ini meski pun sehari sebelumnya, alhamdulillah dengan ijin Allah acara ini bias terselenggara dan diharapkan bisa menjadi berkah,†ujar Muhammad Jamzuri Panitia Pelaksana.
Muhammad Jamzuri menambahkan, jika persiapan tabligh akbar bersama UAS kali ini hanya dalam jangka waktu satu hari tetapi berkat kerjasama yang solid, rangkaian tabligh akbar di Al Manar Pelaihari bisa berjalan lancar tanpa kendala.
Reporter: Suhardadi