Ratusan Peserta Ikuti Sunatan Gratis dan Donor Darah
Banjarbaru, DUTA TV — Kalau biasanya suara jeritan, menangis atau ada yang minta pulang, menjadi hal biasa dalam acara sunatan massal gratis. Dalam sunatan gratis PTAM Intan Banjar, justru ada dua ibu yang justru membelakangi anaknya.
Kedua ibu tersebut, malah takut melihat proses anaknya dikhitan petugas medis, sebaliknya, si anak justru santai sambil memainkan game di gadget, seolah tak perduli peduli dengan rasa sakit.
Acara khitanan gratis itu merupakan bagian perayaan Hari Jadi ke 35 PTAM Intan, diikuti 120 orang anak dari beberapa pelosok kecamatan di Kabupaten Banjar dan kota Banjarbaru, yang sempat ditiadakan selama 3 tahun akibat pandemi covid.
Menurut ketua Panpel khitanan dan donor darah, H Untung, khitanan massal merupakan salah satu agenda rutin yang dimasukkan dalam perayaan hari jadi PTAM, untuk membantu masyarakat kecil dan ditambah dengan donor darah.
Sementara itu, untuk kegiatan donor darah diikuti lebih dari 50 orang, baik dari karyawan PTAM Intan, maupun warga dan orangtua dari anak yang sedang khitanan.
Reporter : Tarida Sitompul