Ratusan Buruh SBNI Tuntut Penyelesaian Kasus Ketenagakerjaan

Banjarmasin, DUTA TV Sambil berjalan kaki dan membawa spanduk serta bendera, ratusan buruh yang tergabung dalam Serikat Buruh Nasionalis Indonesia (SBNI) menggelar aksi demo, di Kantor Dinas Ketenagakerjaan Dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Selatan, Senin pagi,

Aksi ini dilakukan mereka, buntut lambannya penanganan kasus yang sebelumnya telah dilaporkan oleh sejumlah buruh.

Ketua SBNI, Wagimun, mengatakan, ada 6 aduan kasus ketenagakerjaan yang mereka laporkan. Diantaranya terkait kekurangan pembayaran upah dan kekurangan pesangon.

Selain itu Wagimun juga menyayangkan adanya dugaan pelemahan terhadap laporan mereka, sehingga berjalan satu tahun lebih, tanpa adanya penyelesaian.

Sementara Kepala Dinas Ketenagakerjaan Dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Selatan, Irfan Sayuti, mengaku telah memproses seluruh laporan pekerja namun ada kendala. Perusahaan yang diadukan pekerja dianggap tidak kooperatif menyelesaikan kasus tersebut.

Dalam orasinya, massa juga mendesak pemerintah melalui Dinas Ketenagakerjaan Dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Selatan, agar secepatnya menyelesaikan pengaduan oleh para pekerja. Mereka mengancam akan kembali menggelar aksi lebih besar jika penanganan kasus itu kembali berjalan lamban.

 

Tim liputan

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *