Pengunjung Pasar Martapura ‘Dirazia’ Vaksin

Martapura, DUTA TV — Anggota Polres Banjar mengarahkan pengendara roda dua yang melintasi pasar Martapura, untuk masuk dan dilakukan pemeriksaan apakah sudah mengikuti vaksin atau belum.

Polres Banjar membuka dua titik vaksinasi massal di pasar Martapura, yakni di Pospol dan di halaman kantor PD Pasar Bauntung Batuah, yang melakukan pemeriksaan terhadap pengunjung pasar.

Menurut Kabag Ops Polres Banjar Kompol. Mufid, Ribuan warga yang belum vaksin dosis satu dan dosis dua ikut terjaring dalam giat yang digelar dua hari, sejak 18 Februari sehingga kegiatan operasi dinilai efektif, dalam menjaring warga yang belum vaksin.

“jadi kegiatan ini kita jalankan operasi mulai kemarin jumat dan sabtu minggu kedepan secara terus menerus dan tempat juga berpindah pindah ssuai kebutuhan, target divaksin semua dan diutamakan lanisa dan anak,” katanya.

Sementara Kasat Samapta Polres Banjar AKP Embang Pranomo menghibau kepada pedagang maupun pengunjung pasar untuk segera bervaksin.

“kami menyampaikan kepada seluruh warga Martapura terutama di area pasar Martapura, kami himbau kepada seluruh warga yang belum divaksin untuk datang dan melakukan vaksin, yang bertempat di area pasar Martapura,” ungkpanya.

Salah satu warga M Hafiz yang masuk kategori lansia mengaku ingin sehat dan mengikuti vaksinasi ini.

“kita mau bervaksin mencari Kesehatan dan mengikuti anjuran permerintah dan saat ini kondisi saya sedang sehat-sehat saja tidak ada penyakit bawaan di usia yang 62,” katanya.

Selain jemput bola mencari warga yang akan divakasin, lokasi vaksinasi massal Polres Banjar ternyata juga didatangi warga dan pedagang yang secara sukarela untuk minta divaksin.

Reporter : Tarida Sitompul.

Redaksi

Editor & Uploader

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *