Pemko Sudah Sanksi Beberapa Pangkalan
Banjarmasin, DUTA TV — Tim kordinasi monitoring dan evaluasi minyak tanah dan gas, melakukan pantauan terhadap pangkalan di beberapa titik di Banjarmasin, Kamis siang(12/05).
Mereka melakukan pemantauan pada distribusi gas di salah satu pangkalan di kawasan Kuripan.
Pantauan tersebut menanggapi adanya laporan dari warga yang tidak dilayani saat membeli gas subsidi atau gas melon, di beberapa titik pangkalan. Selain itu, tim juga melakukan pemantauan terkait ketersediaan gas 3 kilogram tersebut. Hasilnya, stok masih cukup di pangkalan.
Tim juga sudah memberikan sanksi kepada beberapa pangkalan nakal. Sanksi tersebut berupa skors atau tidak diperbolehkan menjual gas selama satu bulan, akibat tidak menjual kepada warga yang berhak mendapatkan gas subsidi tersebut.
Jika nantinya pangkalan tetap tidak menjual gas melon mereka pada warga yang berhak, tim akan memberikan sanksi kembali berupa pencabutan izin usaha.
“Di stop untuk tidak lagi berjualan, selama sebulan sampai yang bersangkutan tidak mengulangi lagi. Kalau masih lagi bisa cabut. 50 – 50%, 60 artinya masih ada presentasinya. ketika presentasinya masih ada stok lebih kita tolelir lah,” kata Doyo Pudjadi, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdako Banjarmasin.
Tim juga berencana akan terus melakukan pemantauan ke sejumlah pangkalan di Banjarmasin. Dari data yang didapat dari Kabag Perekonomian Pemkot Banjarmasin ada 600 lebih pangkalan yang ada di kota seribu sungai.
Reporter : Zein Pahlevi