Pemberlakuan PSBB Jilid II, Cek Point Masih Longgar di Siang Hari

DUTA TV BANJARMASIN Beginilah kondisi cek point pemberlakuan PSBB di KM 6 Banjarmasin, Jumat siang (08/05/2020) akses perbatasan Banjarmasin dan Kabupaten Banjar ini nampak seperti hari – hari biasa, dimana pengguna lalu lintas bebas berkeluyuran ataupun melintas  tanpa ada pembatasan dari aparat terkait, portal yang biasa dipasang guna pemeriksaan pengendara juga di pasang di perempatan jalan.

Memang sejak diberlakukannya PSBB pengendara yang melintas terlihat tertib hampir seluruhnya sudah secara sadar mengenakan masker, meski ketentuan berboncengan pada kendaraan roda dua masih terlihat longgar.

Sebelumnya dalam rilis perpanjangan PSBB di kota Banjarmasin hingga 21 Mei mendatang, Tim Gugus Tugas percepatan penanganan covid-19 berkomitmen akan memperketat akses masuk, dengan penegakkan peraturan walikota yang akan segera terbit, diantaranya mengatur perkantoran swasta dan instansi serta keramaian yang buka dan tutup, lantaran dari evaluasi PSBB tahap pertama warga yang memasuki kota Banjarmasin rata – rata beralasan karena bekerja.

Cek Poin Banjarmasin Batola Berjalan Normal

Sementara itu dari pantauan pemeriksaan di perbatasan Banjarmasin dan Kabupaten Barito Kuala, Jumat siang terlihat masih berjalan normal.

cek point Banjarmasin Batola terlihat masih berjalan normal
cek point Banjarmasin Batola terlihat masih berjalan normal

Dalam penerapan PSBB jilid II ini tak ada pemeriksaan yang intensif dilakukan oleh petugas, dimana masih terlihat para pengendara yang bebas masuk ke kota Banjarmasin.

 

Reporter : Fadli Rizki dan Mawardi

 

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *