Patahan Lempengan Meratus, Kalsel Berpotensi Diguncang Gempa 7 Skala Richter

Banjarmasin, Duta TV Gempa berkekuatan sedang kembali mengguncang Kalimantan Selatan belum lama tadi. Terakhir, gempa berkekuatan 3,2 magnitudo yang berpusat di 26 kilometer tenggara Hulu Sungai Selatan dengan kedalaman 10 kilometer berdampak hingga Kabupaten Tapin. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Kalimantan Selatan melalui Pejabat Meteorologi Madya, Khairullah, menyebut bahwa gempa ini disebabkan oleh patahan lempengan Meratus.

Khairullah menampik isu yang menyebut bahwa getaran ini disebabkan aktivitas blasting. Menurutnya, blasting hanya menyebabkan gempa lokal, sedangkan getaran yang terjadi belakangan ini dirasakan di daerah lain. Sementara itu, gempa yang disebabkan patahan lempengan Meratus ini berpotensi mencapai 7 skala Richter.

“Jadi kejadian gempa bumi yang kita rasakan beberapa hari ini memang karena adanya sesar aktif atau patahan di sesar Meratus. Kami tidak dapat memastikan apakah kejadian tersebut aktivitas blasting. Kalau blasting itu gempa lokal, kalau tektonik itu skalanya besar. Perlu kajian untuk memastikan hal itu. Sebenarnya gempa 4,7 itu adalah gempa pertama. Kalau sesar Meratus ini memanjang di Kalimantan Selatan, maksimalnya bisa sampai 7 SR. Bisa jadi gempa itu akan terjadi lagi,” kata Khairullah.

BMKG Kalsel menghimbau kepada masyarakat untuk memahami mitigasi bencana gempa, di mana sebelumnya Kalsel tidak termasuk daerah rawan gempa.

Reporter: Nina Megasari

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *