Paskibraka Kalsel Jalani Latihan Terakhir, Kesiapan Capai 95 %

Banjarbaru, DUTA TV39 Pasukan Pengibar Bendera Pusaka atau Paskibraka Provinsi Kalsel, menjalani latihan terakhir, Sabtu sore (14/08/2021). Mereka sudah dinyatakan siap 95 % jelang HUT RI ke 76 Selasa besok.

Berbeda dengan tahun lalu yang pelaksanaan pengibarannya hanya menyertakan tiga orang, tahun ini, seluruh pasukan dipercaya untuk membawa bendera pusaka.

Hanya saja jika tahun lalu jarak pasukan hanya satu meter, tahun ini ditambah menjadi dua meter, menyusul peserta upacara pada hari-H nantinya juga tak sebanyak tahun sebelumnya. Kordinator pelatih memastikan pelaksanaan pengibaran bendera pusaka tetap berjalan sesuai protokol kesehatan. Pasalnya para pasukan akan memakai atribut seragam lengkap terutama masker.

“Alhamdulillah untuk hari ini sdh tanggal 14 tentunya hari ini merupakangari terakhir pelatihan, kalau kita ukur dengan persentase sudah 95 %, karena hari ini sore ini anak-anak sudah dilepas memercayakan anak-anak untuk tampil. Sesuai edaran staf presiden dari masing-masing jaraknya ditambah yang kemarin 1 meter per orang sekarang jaraknya 2 meter per orang,” terang Letda Inf Gunadi, Koordinator Pelatih Paskibraka Provinsi Kalsel.

Bukan hanya saat hari-H, saat melaksanakan latihan pun para pasukan sudah menerapkan protokol kesehatan yang diberlakukan dengan menjaga jarak dan tetap menggunakan masker. Mereka juga telah menjalani rapid antigen saat memasuki karantina sejak dua pekan lalu.

Para anggota Paskibraka sendiri dikukuhkan pada Minggu malam, oleh Pj Gubernur Kalsel.

Reporter : Evi Dwi Herliyanti

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *