Kondisi Fisik 90 Persen, Tim Futsal Kalsel Siap Jalani Program Khusus
DUTA TV BANJARMASIN – Sesuai hasil dari 4 laga uji coba yang di jalani tim futsal Pra PON Kalimantan Selatan beberapa waktu lalu, kondisi fisik pemain sudah mencapai 90 persen, dengan durasi bermain 2×20 menit.
Dengan hasil tersebut, tim pelatih Pra PON Kalsel sudah bisa meningkatkan program latihan yang akan dimulai pada Agustus ini.
Pada program khusus awal ini, seluruh pemain akan disuguhkan materi teknik baik dalam menyerang dan bertahan hingga 2 bulan kedepan, dengan sisipan materi transisi dalam bermain.
“Kondisi fisik pemain sudah 90 persen dimana dalam 2×20 menit mereka bisa tetap tahan dan bugar. Ini tentu membuat kita bangga dan di bulan ini kita akan memasukan program khusus dimana kita akan fokus sesuai susuanan untuk 2 bulan kedepan teknik menyerang dan bertahan,†terang Edy Susanto pelatih kepala tim Futsal Pra PON Kalsel.
Sementara itu, Pra kulaifikasi PON sendiri akan digelar di tempat netral yakni di Bandung Jawa Barat pada November mendatang, dimana pada babak prakualifikasi ini 32 Provinsi di luar Papua sebagai tuan rumah dan Jawa Barat sebagai juara akan di bagi menjadi 4 grup, masing-masing grup akan diisi oleh 8 tim.
Reporter : Ade Yanuar