Karyawan Plywood Adukan Perusahaan Sendiri ke Kejari Tanah Laut

TANAH LAUT, DUTA TV Sejumlah karyawan perusahaan Plywood yang beroparasi berdomisili di wilayah Bati-Bati, didampingi jajaran pengurus Serikat Buruh Nasional Indonesia (SBNI) mendatangi kantor Kejaksaan Negeri Tanah Laut, Kamis sore lalu (04/11/2021).

Kedatangan mereka untuk melaporkan dugaan penyelewengan pajak penjualan hasil Plywood atau kayu lapis, yang diduga dilakukan oleh oknum management perusahaan .

Dugaan penyelewengan pajak itu, dilaporkan bersama sejumlah alat bukti yang diduga melibatkan oknum perusahaan dengan salah satu karyawan.

“Kami mendampingi karyawan PT.SWA, melaporkan terkait dugaan penyalah gunaan pajak. Kedua Tentang berkas yang ingin dihilangkan oleh PT.SWA. Kalau penyelewengan nilainya belum bisa disebutkan, harapan kami pihak kejaksaan bisa tegas dalam penyelewengan pajak ini,” ungkap Wagimun Ketua Umum SBNI.

Sementara itu, belum ada konfirmasi dari pihak perusahaan terkait laporan yang masuk ke pihak Kejaksaan Negeri Tanah Laut. Sedangkan pihak kejaksaan, juga belum bersedia dikonfirmasi terkait laporan tersebut.

Sebelumnya, beberapa waktu lalu puluhan karyawan juga melakukan audiensi dengan Dinas Tenaga Kerja dan perindustrian Tanah Laut, untuk menyampaikan keluhan terkait kesejahteraan karyawan.

Tim Liputan

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *