Inspeksi, Disdag Kalsel Tak Temukan Praktik Penimbunan Minyak Goreng

BANJARMASIN, DUTA TV – Kosongnya minyak goreng di pasaran dipastikan lantaran keterlambatan suplai pasokan dari produsen ke distributor di Kalimantan Selatan (Kalsel).
Hal ini diketahui usai Dinas Perdagangan Provinsi Kalimantan Selatan melalukan inspeksi ke distributor yang ada di kabupaten kota sejak beberapa hari lalu.
Dari keterangan distributor, diperkirakan barang baru akan masuk pada pekan depan. Kondisi ini terjadi secara nasional dan sekaligus membantah jika adanya praktik penimbunan.
“Stok minyak goreng masih ada, suplai akan bertambah beberapa hari kedepan, yang jelas tidak ada penimbunan di distributor, karena stok terbatas, kepada pedagang dan pengecer juga dibatasi,” ungkap Kadisdag Kalsel, Birhasani.
“Dampaknya otomatis kami gak ada jualan, dampak ke bawah besar lagi masyarakat dan UKM, ini menghabiskan stok, stoknya sudah habis,” keluh agen minyak goreng, Wiliam.
Sementara itu untuk menjaga stabilitas penggunaan kebutuhan minyak goreng, pemerintah tetap melanjutkan kerjasama dengan perusahaan minyak goreng lokal sebagai salah satu cara untuk mengatasi permintaan konsumen.
Reporter : Nina Megasari