Hasil Akhir Pleno KPU Kalsel, Birin-Mu Unggul Atas Denny–Diffri

Banjarmasin, DUTA TVKPU Kalsel menuntaskan pleno terbuka rekapitulasi hasil suara pemilihan gubernur dan wakil gubernur provinsi Kalsel, Jumat malam (18/12/2020).

Penghitungan hasil suara 13 kabupaten/kota, yang ditutup dengan pembacaan hasil dari kabupaten Banjar, jadi penentu suara terbanyak yang didapatkan pasangan calon nomor urut satu Sahbirin Noor – Muhidin.

Paslon petahana ini meraup total 851.822 suara pemilih. Sementara paslon nomor 2, mendapatkan suara sebanyak 843.695 suara.

 

Saksi Paslon 02 Absen Saat Rekap Terakhir 

 

Sementara itu, saat pembacaan hasil suara pamungkas kabupaten Banjar, yang jadi penentu kemenangan paslon Birin-Mu, saksi paslon nomor urut 2 tak hadir.

Meski demikian, ketua KPU Kalsel Sarmuji mengungkapkan,  hal itu tak mempengaruhi ketetapan KPU dalam pleno terbuka yang digelar.

“Tadi kita sudah tetapkan hasil suara dari kabupaten/kota, dan menjadi hasil rangkaian pemilihan gubernur, tadi pukul 17.45 sudah kita tetapkan. Bagi mereka yang tidak puas bisa sengketakan ke MK, mulai hari ini tiga hari kerja. Ada 12 kabupaten saksi hadir, penghitungan kabupaten Banjar tidak hadir. Belum hitung persentasi pasti, tapi kisaran 8.000, rapat pleno kita meski paslon tidak hadir tidak berpengaruh, habis ini kita menunggu adakah gugatan pemohon atas termohon, dan MK menyampaikam register permohonan konstitusi, maka penetapan ditunda hingga ada keputusan MK,” ucap Sarmuji.

Sementara tim kampanye paslon Birin-Mu, H Supian HK mengaku bersyukur dengan hasil yang diumumkan KPU, dan menghargai kerja keras seluruh komponen dalam mensukseskan pilkada serentak tahun ini.

“Terimakasih kepada KPU, Bawaslu yang bekerja sesuai tugasnya. Kami hargai putusan ini, ini adalah pesta dmokrasi, ini satu warga satu pemilih, final sudah ditetapkan, silakan jika paslon 2 ajukan gugatan ke MK, kita hargai. Kami terimakasih kepada masyarakat pelaksanaan aman kondusif,” kata Supian HK.

tim kampanye paslon Birin-Mu, H Supian HK
tim kampanye paslon Birin-Mu, H Supian HK

Supian juga mengingatkan seluruh tim pemenangan maupun relawan Paman Birin-Mu, agar tidak merayakan euforia berlebih atas kemenangan hasil yang didapat ini, serta terus menjaga kemanan – ketertiban banua, dan sama sama menjaga kesehatan di musim pandemi COVID-19 ini.

Reporter : Fadli Rizki – Zein Pahlevi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *