DPRD HSS Ikut Pangkas Anggaran Untuk Tangani Corona

DUTA TV HSS ­- Pemangkasan beberapa anggaran kegiatan juga dilakukan oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kabupaten Hulu Sungai Selatan, untuk ikut membantu penanganan wabah pandemi Virus Corona atau Covid-19 yang kini merebak.

Dimana pihaknya telah menyiapkan dana sebesar Rp1,7 miliyar dari hasil pemangkasan anggaran kegiatan diantaranya, perjalanan dinas, bimbingan teknis, setoran BPJS serta beberapa dana kegiatan DPRD lainnya.

Dengan upaya yang dilakukan tersebut, diharapkan dapat dimanfaatkan pemerintah untuk berbagai kebutuhan baik untuk memenuhi keperluan medis, maupun kebutuhan lainnya yang ditimbulkan oleh wabah virus corona itu sendiri.

“Terkait dukungan DPRD untuk masalah Covid pertama kami dari sisi anggaran, kemarin juga sudah mealokasikan cadangan untuk Covid ini, jadi ada perjalanan dinas dalam daerah itu yang pertama, terus ada bimtek juga yang dalam daerah 80 % kami ini kan, terus selain itu ada tiga lagi kemarin itu jadi semuannya ada lima dengan total biaya hampir 1,7,” jelas Akhmad Fahmi, ketua DPRD kabupaten Hulu Sungai Selatan.

Seluruh dana yang disiapkan sendiri nantinya akan diserahkan langsung kepada pemerintah setempat melalui dinas atau OPD terkait, untuk dikelola sebagai mana mestinya sesuai kebutuhan yang akan diperlukan.

 

Reporter : Muhammad Irfansyah

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *