Distan Banjar Kejar Produksi Pasca Banjir

Martapura, DUTA TVAkibat keterlambatan menanam, dan memasuki musim kemarau, sebagian besar tanaman padi di Kecamatan Martapura Timur, menjadi kerdil dan terancam rusak.

Karena itulah petani di empat Kecamatan, Astambul, Martapura Barat, Cinta Puri Darussalam dan Sungai Tabuk, menunda penanaman padi bibit unggul dari bantuan pemerintah pusat, menghindari kegagalan panen.

Mengatasi dampak banjir awal tahun 2021, berupa kerusakan sebagian tanaman dari luas tanam sekitar 60.000 hektar lahan, Distan akan mencoba merubah pola tanam, menggunakan bibit unggul pada musim tanam Oktober-Maret.

Menurut Plt Kadistan Banjar Muhammad Reza Dauly, dari target produksi 120.000 ton gabah, Distan akan mencoba mengejar produksi 170.000 ton gabah, dengan mengajak petani menanam bibit unggul.

Dengan menanam bibit unggul, petani bisa melakukan dua kali tanam dan dua kali panen, untuk mengejar kekurangan target produksi gabah tahun 2021.

Reporter : Tarida Sitompul

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *