Disperkim Banjarmasin Klaim Tangani 38 Ha Kawasan Kumuh

Banjarmasin, DUTA TV — Disperkim kota Banjarmasin mengklaim sudah melakukan penataan kawasan kumuh seluas 38 hektar pada tahun 2022 ini. Dari data yang ada dinas itu, pada tahun ini tercatat 508 hektar kawasan permukiman yang dinilai masih belum layak atau kumuh.

Penataan tersebut kebanyakan untuk melakukan perbaikan pada jalan di kawasan yang sudah menjadi target oleh pihak dinas, seperti di kawasan Mantuil, Murung Selong dan Alalak. Sedangkan anggaran yang dikucurkan untuk melakukan penataan tersebut sekitar 20 milyar rupiah lebih.

Kepala Disperkim kota Banjarmasin, Chandra berharap pada 2023 bisa kembali melakukan penataan pada kawasan yang kumuh yang tersisa. Rencananya, ada sekitar 30 sampai 35 hektar yang akan dilakukan pembenahan pada tahun depan.

“Penanganan kumuh di 2022 ini, dari 508 yang kami data di 2022 yang tertangani 38 Ha pada tahun ini, teresebar di Mantuil, Murung Selong daerah Alalak, masih 400 hektar lebih di 2023 kami berharap bisa melakukan penanganan lagi sebanyak 30 sampai 35 ha, sehingga terjadi pengurangan lagi. Kebanyakan, adanya ketidak teratur aja bangunan, kemudian jalannya kurang Perbaikan titian, sekitar 11 miliar,” kata Chandra, Kadisperkim Kota Banjarmasin

Dengan adanya pembenahan kawasan itu juga diharapkan, bisa memudahkan warga untuk melakukan aktivitas mereka sehari-hari.

Reporter : Zein Pahlevi

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *