Dampak Pandemi, Minat Berqurban Warga Turun 50%
DUTA TV BANJARMASIN – Suasana rumah pemotongan hewan di kawasan Basirih Banjarmasin Selatan, nampak sudah dipenuhi hewan ternak sapi yang didatangkan dari berbagai daerah.
Ratusan sapi ini disiapkan guna memenuhi permintaan hewan qurban bagi warga kota Banjarmasin, pada momen Idul Adha.
Salah seorang juragan sapi Budi Wijaya, mengatakan potensi penghasilan para pedagang di tahun ini cenderung menurun, lantaran terdampak pandemi Covid-19 banyak kelompok masyarakat yang membatalkan rencana pelaksanaan ibadah qurban.
“Tidak bisa dipungkiri, pandemi ini lumayan berpengaruh beberapa langganan kelompok yasinan, sudah pastikan tidak melaksanakan tahun ini, langganan aku 40-50% Biasanya tiap tahun diatas 100 ekor tahun ini tetap ada pesanan tapi ada penurunan, mereka laksanakan saat sembelih agak repot untuk itu mereka tidak laksanakan, ada juga beberapa tempat mereka libur karena sulit penghasilan, harga masih tetap dikisaran 13.5 – 25 juta perekor,” tuturnya
Pedagang juga memastikan pembelian hewan qurban dari para juragan sapi di RPH dipastikan aman dari penyakit, lantaran sudah dilakukan pemeriksaan oleh tim karantina hewan sebelum pengiriman didaerah ternak.
Reporter : Fadli Rizki