Berkas Perbaikan Kurang, Bapaslon Edy – Syarifah Astina Gagal Maju Pilkada
DUTA TV BANJARBARU – Upaya pasangan bakal calon perseorangan, pada Pilkada 2020 di Kota Banjarbaru, Edi – Syarifah Astina dengan menyerahkan berkas perbaikan 21 ribu lebih sia-sia.
Kerja keras tim Paslon Edy – Astina, akhirnya kandas karena dari hasil verifikasi administrasi yang dilakukan staf KPU pada 28 Juli 2020, ternyata hanya 12 ribu lebih yang memenuhi syarat atau jauh dari syarat minimal 18 ribu lebih.
Menurut ketua KPUD Banjarbaru Hegar Wahyu Hidayat, karena dukungan yang memenuhi syarat jauh di bawah syarat minimal perbaikan, maka paslon Edy – Astina tidak bisa melanjutkan proses Pilkada Banjarbaru.
“Gagal memenuhi syarat dukungan perbaikan minimal 18 ribu lebih,” kata Hegar Wahyu Hidayat.
Berbeda dengan pasangan bakal calon perseorangan di Kabupaten Banjar, Andin Sofyanoor – Guru Oton dinyatakan KPU Banjar diterima, karena dari 13 ribu dukungan minimal sudah 19 ribu yang dinyatakan memenuhi syarat.
Reporter : Tarida Sitompul