Barito Putera U16 Takluk Atas PSBS Biak 0-1

Banjarmasin, DUTA TV – Tim Barito Putera U16 harus menelan pil pahit di laga pertama kontra tim PSBS Biak U16, pada lanjutan kompetisi liga satu elite pro academy, yang di gelar di Green Yakin Soccer Field, Sabtu pagi (19/10).

Tim asuhan Rendi Adam, harus takluk dengan skor tipis 1-0, dalam laga sengit ini.

Kedua tim bermain imbang sejak menit awal babak pertama, bahkan hingga awal babak kedua. Namun, tendangan cantik dari pemain biak mampu merobek gawang Laskar Antasari dan mengubah skor menjadi 1-0.

Pelatih Kepala Barito Putera U16, Rendi Adam, mengaku anak asuhnya kehilangan konsentrasi dan akan mereka perbaiki dilaga kedua besok.

“Jadi evaluasi kita untuk besok karena tadi pemain kita ingin cepat bikin gol, ” Kata Rendi Adam.

“Sebenarnya sudah bermain bagus namun hasil berkata lain dan kita memang akan melakukan evaluasi, ” Tutur M. Firman Dida Hasnuryadi.

Sementara itu, hal berbeda diraih oleh Barito Putera U18, yang berhasil menang telak dengan skor 5-0 atas PSBS Biak U18.

Reporter : Ade Yanuar

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *