Atraksi Kelotok Hias Meriahkan Pembukaan Festival Budaya Pasar Terapung di Banjarmasin

Banjarmasin, DUTA TVSejumlah kelotok hias dari dinas atau SKPD di Provinsi Kalimantan Selatan terlihat menghiasi Sungai Martapura, tepatnya di siring 0 Km, Jumat malam (12/08/2022). Kelotok itu sengaja dihias sesuai dengan moto SKPD mereka masing-masing.

Seperti kelotok milik Dinas Komunikasi dan Informatika Kalsel yang menampilkan tower BTS pada kleotok hias mereka.

Totalnya ada 13 kelotok yang mengikuti kegiatan pembukaan Festival Pasar Budaya Pasar Terapung, selama empat hari tersebut, atau dari 12 hingga 14 Agustus mendatang.

Kegiatan itu digelar oleh Dinas Pariwisata Provinsi Kalsel dan turut dihadiri sejumlah kepala daerah di Kabupaten/Kota seperti Banjarmasin dan juga Balangan.

Menurut asisten pemerintahan dan kesejahteraan rakyat Setdaprov Kalsel, Nurul Fajar Desira, kegiatan ini diharapkan bisa membangkitkan pariwisata Kalsel, terlebih pasca pandemi Covid-19.

 “Ini tidak untuk seremonial saja, namun kita ingin menjaga kebudayaan masyarajat kita, agar terus terjaga dari generasi ke generasi, saatnya pariwisata kita bangkit kembali setelah terpuruk akibat hantaman pandemi yang berkepanjangan, adanya kegiatan ini juga diharapkan bisa meningkatkan,” ucap Nurul Fajar Desira, asisten pemerintahan dan kesejahteraan rakyat Setdaprov Kalsel.

Sementara, tak hanya pertunjukan kelotok hias yang ditampilkan pada Pembukaan Festival Budaya Pasar Terapung. Tapi ribuan penontotn yang hadir, juga disuguhi Drama Tari Susur Sungai, yang dilakukan di tongkang yang sandar di Siring 0 Km.

Sebagai pelengkap, sejumlah stand memamerkan kerajinan atau makanan khas dari 13 Kabupaten/Kota juga terlihat di kantor Gubernur Kalsel tersebut.

Reporter : Zein Pahlevi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *