Acil Odah- Zanie Makin Mantap Didukung PKB
Martapura, DUTA TV — Sekretaris Wilayah PKB Kalsel Hormansyah, menyerahkan dukungan surat B1-KWK, langsung ke tangan Balon Gubernur Kalsel Hj Raudhatul Jannah,di hadapan Ketua DPD Partai Golkar Kalsel dan parrai pendukung lainnya Partai Nasdem, Partai Gerindra dan PDI-Perjuangan.
Dengan masuknya dukungan PKB, jumlah suara dukungan untuk Acil Odah dan H Zanie menjadi 39 kursi, dari 55 kursi di DPRD Kalsel, sehingga semakin memantapkan pasangan itu melaju pada Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel 27 November 2024 mendatang.
Setelah itu, perwakilan lima partai politik pengusung mendeklarasikan pasangan Acil Odah dan H Zanie, sebagai Balon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel, dan berkomitmen memenangkan pertarungan dalam Pilkada.
“Menurut Raudhatul Jannah, berkat dukungan lima partai politik, keluarga dan tokoh ulama di Kalsel, semakin mantap maju bersama H. Zanie, agar dapat meningkatkan pembangunan yang merata di Banua, sekaligus meningkatkan kesejahteraan warga,” kata Balon Gubernur dan Wagub Kalsel.
Setelah deklarasi dan berdoa bersama, rombongan yang dikawal pengurus lima partai politik pengusung dan tokoh ulama serta santri, berangkat menuju kantor KPUD Kalsel di Banjarmasin.
Reporter : Tarida Sitompul