Ratusan Pegiat Tiba di Jawa Barat Ikuti Fornas VII

Jawa Barat, Duta TV — Ratusan pegiat Komite Olahraga Tradisional Masyarakat Kalimantan Selatan tiba di Jawa Barat pada Rabu siang (05/07/2023).
Mereka datang dengan mengenakan seragam kontingen berwarna hitam kombinasi kuning putih.
150 pegiat ini merupakan atlet dari 12 induk olahraga yang akan bertanding terhitung 6 hingga 8 Juli mendatang.
Salah satu Inorga, cheerleader atau pemain pemandu sorak, bertekad pada Fornas kali ini akan tampil maksimal dengan mengusung target emas. Mereka akan turun di tujuh nomor pertandingan yang mana pada Fornas Palembang lalu memperoleh perunggu.
“Untuk target kita, APSI yang pastinya harus emas. Latihannya kemarin tiap hari selama enam bulan. Harus optimis. Kompetitornya itu daerah Jawa Barat, Jawa Timur, Yogyakarta,” kata Agus Scarlet, Ketua APSI Kalsel
Adapun ke 12 induk olahraga yang akan melakoni pertandingan 6 hingga 8 Juli, yaitu pemandu sorak, tenis veteran, street soccer, BMX, air soft gun, hadang, gebuk bantal, egrang, ketapel, lari balok, benjang, serta senam.
Reporter: Nina Megasari