Martapura, Duta TV — Dari target pukul 17.00 wita, truk boks pembawa surat suara pilkada Bupati Banjar dan Gubernur Kalsel tiba sekitar pukul 22.00 wita, dibawah pengawalan aparat kepolisian dan jajaran KPUD serta Bawaslu Banjar.
Sejumlah pekerja, langsung menurunkan surat suara berlabel berwarna putih, untuk pilkada Gubernur Kalsel, sebanyak 219 boks dan plus satu boks berisi 793 lembar, kemudian diturunkan surat suara dengan label warna merah muda, untuk pilkada Bupati Banjar.
Data yang diperoleh, untuk surat suara pilkada Bupati Banjar terdiri dari 219 boks plus 1 boks berisi 794 lembar surat suara atau 436.793 lembar, termasuk di dalamnya cadangan tambahan 2%.
Menurut Ketua KPUD Banjar Abdul Muthallib, ada tambahan 1 boks berisi 2 ribu lembar, untuk cadangan pemilihan suara ulang, total jumlah surat suara 438.793 lembar, demikian juga jumlah surat suara untuk pemilihan Gubernur Kalsel.
Sementara itu, Ketua Bawaslu Banjar Hafizh Ridha, menjelaskan pihaknya melakukan pengawasan, sejak di Pelabuhan Tri Sakti dan semua kebutuhan logistik surat suara lengkap.
Sementara itu, untuk keamanan logistik surat surat pilkada Bupati Banjar dan Gubernur Kalsel, dikawal sejumlah aparat dari kepolisian, TNI dan security dan terhitung mulai tanggal 5 November 2024 akan dilakukan sortir dan pelipatan.
Reporter : Tarida Sitompul