2 Gol Anak Banua, Bawa Barito Raih 3 Poin
DUTA TV MARTAPURAÂ – Pada pekan kedua kompetisi Elite Pro Academy liga 1 U-20 Barito Putera U-20 sukses meraih 3 poin, usai menaklukan tim Arema U-20 dengan skor 2-0, di stadion Demang Lehman Martapura Jumat sore (26/07/2019).
Dalam laga tersebut 2 gol Laskar Antasari junior diciptakan oleh pemain asli banua, Muhammad Hanapi asal Kandangan Hulu Sungai Tengah.
Dua gol hanapi diciptakan masing masing di menit 30 lewat tendangan terarah di babak pertama, dan sontekannya usai menerima umpan Alif dari sisi kiri di menit 65.
Menurut Hanapi, dirinya tidak menyangka bisa mencetak gol untuk kemenangan Laskar Antasari, lantaran hanya fokus untuk membawa Barito meraih kemenangan di kandang pertama.
“Alhamdulillah bisa membawa Barito menang, awalnya tidak menyangka bisa mencetak gol, hanya kami berusaha membawa menang barito itu aja, semangat aja sih karena di kandang sendiri di tonton langsung oleh orang tua saya juga,†kata M. Hanapi.
“Alhamdulillah kita bisa menang dan strategi kita menakan dan mempres cukup baik, dan mengolah pemain musuh tidak bisa keluar, dan alhamdulillah seluruh pemain bisa menang dan semua terutama Hanapi bisa mencetak gol,†ujar Abu Nawas pelatih kepala Barito Putera U-20.
Sementara itu dengan hasil ini Barito Putera berhasil mengoleksi 4 poin hingga pekan kedua ini, lantaran berhasil meraih poin di laga perdana lalu usai menahan imbang PSIS Semarang 1-1.
Â
Reporter : Ade Yanuar