119 Guru Penggerak Kota Banjarmasin Dikukuhkan

Banjarmasin, DUTA TV — Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina, mengukuhkan ratusan guru penggerak, pada bidang pembinaan pendidik dan tenaga kependidikan di Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin, Kamis pagi (20/06).

Hadir dalam acara tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin, Balai Pendidikan Provinsi Kalimantan Selatan, serta pejabat di lingkup Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin.

Tahun ini sedikitnya ada 119 guru penggerak angkatan 8 dan 9 yang dikukuhkan, yang di antaranya terdiri dari 28 orang pengajar praktik.

Usai dikukuhkan, Walikota Banjarmasin, Ibnu Sina berharap, guru penggerak dapat meningkatkan mutu pendidikan serta menjadi pelopor bagi guru-guru lainnya dalam memberikan pembelajaran kepada siswa-siswi.

Usai dikukuhkan, Dinas Pendidikan Kota Banjarmasin juga berharap, ratusan guru penggerak dapat menjaga integritas dan kualitas serta harus menyesuaikan perkembangan jaman, dalam mewujudkan pendidikan yang lebih baik di kota Banjarmasin.

Tim Liputan

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *