Viral, 2 Pelajar SMP Berkelahi di Permukiman Warga

Banjarmasin, Duta TV – Di sebuah video terlihat oknum pelajar yang menggunakan seragam Pramuka, terlibat perkelahian dengan pelajar lain yang menggunakan seragam olahraga.

Belakangan diketahui, perkelahian ini terjadi di kawasan permukiman dekat dengan sekolah mereka di Banjarmasin.

Diduga perkelahian berdurasi satu menit lebih itu dilakukan oleh siswa SMP di Banjarmasin.

Belum diketahui pasti penyebab perkelahian antardua pelajar ini. Mirisnya, meskipun di lokasi ada beberapa pelajar lain, bukannya melerai malah hanya menonton dan merekam video perkelahian itu.

Setelah viralnya video perkelahian dua pelajar, pihak sekolah yang mengetahui kejadian itu langsung melakukan evaluasi dan memediasi antara dua pelajar yang berkelahi, dengan sejumlah aparat keamanan dan tokoh masyarakat setempat.

Sementara, menurut Plt Kadisdik Banjarmasin, Ryan Utama, ia meminta kepada warga yang mengetahui kejadian serupa agar bisa melerai perkelahian, bukannya merekam perkelahian sehingga videonya menjadi viral.

“Kami dari Disdik terkait kejadian yang viral, kami menginisiasi siswa, orang tua, dan tokoh masyarakat, dan pengamanan, sudah dimediasi kedua belah pihak. Siswa diberikan disiplin mendalam. Kami harap seluruh kepala sekolah bisa menerapkan olah pikir dan olah rasa selain akademik. Masyarakat juga bisa melerai jika melihat kejadian serupa,” tegasnya.

Ryan juga berharap seluruh kepala sekolah bisa memberikan pendidikan berkarakter, yang menekankan pentingnya toleransi, empati, dan penyelesaian masalah tanpa kekerasan.

Reporter: Zein Pahlevi

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *