Sempat Molor, Gedung Baru Kanwil DJBC Kalbagsel Akhirnya Diresmikan
Banjarmasin, DUTA TV — Direktur Jenderal Bea Cuka, Askolani, secara langsung meresmikan bangunan baru kantor wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kalimantan bagian Selatan, yang berada di Jalan Ahmad Yani Km 2,5, kota Banjarmasin, Selasa kemarin(25/07).
Kantor baru bea dan cukai kalimantan bagian selatan ini dibangun dengan konsep green building, melalui proses usulan pendanaan dari APBN sejak 2018 lalu.
Penyelesaian pembangunan gedung ini sempat molor dari waktu yang ditentukan, karena ada beberapa kendala seperti cuaca, tanah lunak atau rawa.
Direktur Jenderal Bea Cukai, Askolani, berharap, dibangunnya gedung baru ini dapat memaksimalkan pelaksanaan tugas dan fungsi bea cukai bagian wilayah Kalsel, karena selama ini mereka menumpang di Kantor Pelayanan Bea Cukai Banjarmasin.
Selain melakukan pengawasan, penegakan hukum, pelayanan dan optimalisasi penerimaan negara di bidang kepabeanan dan cukai. Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kalimantan bagian Selatan, juga tengah berfokus untuk membantu kelancaran ekspor dan impor, terlebih produk-produk UMKM di Kalsel.
Reporter : Mawardi