Ratusan Atlet Kalimantan Selatan Jalani Vaksinasi Covid-19

BANJARMASIN, DUTA TV Ratusan Atlet Kalimantan Selatan, menjalani vaksinasi tahap pertama di sekretariat KONI Kalsel, Jumat pagi (09/04). Dari ratusan atlet tersebut beberapa diantaranya sempat terlihat takut saat akan disuntik.

Terlihat salah satu atlet puteri meringis ketakutan saat petugas kesehatan akan menusukan jarum suntik ke lengan kirinya.

Sesekali wanita ini memberikan isyarat kepada tenaga medis untuk tidak disuntik. Hingga akhirnya ia pun harus dipeluk sesama teman wanitanya dan berhasil divaksin.

Ada juga seorang wanita setengah tomboi yang juga terlihat ketakutan saat hendak divaksin. Ia pun sempat menangis hingga mengejangkan kakinya saat tim kesehatan menusukan jarum suntik.

Rata-rata dari mereka yang ketakutan ini mengaku phobia lantarannya sebelumnya pernah merasakan sakit saat disuntik.

“Sudah tenang, cuma lebih ke takut, dulu pernah tangan ada bisul sakit banget, jadi keingat terus,” ungkap Siti Marhana Wulandari.

Kegiatan ini menjadi agenda vaksinasi tahap pertama yang dijalani oleh atlet Kalimantan Selatan sebelum bertanding di PON papua, Oktober nanti.

Sedikitnya 200 atlet, pelatih, official, hingga staff KONI, yang mendapat kesempatan disuntik vaksin.

“Ini kegiatan vaksinasi di KONI Kalsel, para atlet dan pelatih serta staff, kita alhamdulillah masuk kelompok sasaran, kurang lebih 200 orang,” terang Sekum KONI Kalsel.

Diakui jika pengusulan vaksinasi COVID-19 terhadap atlet ini sudah dilakukan 2 bulan lalu, namun baru mendapat respon dari instansi bersangkutan pada seminggu belakangan.

Reporter : Nina Megasari

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *