Personil Kodim 1007/ Banjarmasin Bantu Ketersediaan Stok Darah
Banjarmasin, DUTA TV — Sejumlah personil Kodim 1007 Banjarmasin terlihat mengantri untuk mendapatkan giliran mendonorkan darah mereka, pada bus milik PMI kota Banjarmasin, di Makodim. Selasa pagi(12/07).
Kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya pihak Kodim membantu ketersediaan stok darah di PMI. Pada pelaksanaannya, puluhan personil yang sedang bertugas melakukan aksi sosial tersebut.
Selain itu, menurut dandim 1007/Banjarmasin, Letkol Infanteri Ilham Yunus kegiatan ini juga dalam rangka Hut Kodam VI Mulawarman yang ke 64 tahun. Rencananya kegiatan ini juga menyasar ke sejumlah instansi lain di pemerintahan dan yang lainnya.
“Kita melaksanaksn rangkaian Hut Kodim VI Mulawarman ke 64, donor darah dan anjangsana serta doa bersama dan syukuran dilakukan tersebar di wilayah Kodam, rutin setiap tahun. Pesertanya banyak, instansi vertikal Kodim hadir semua. Sangat dibutuhkan makanya kita bantu PMI dalam hal ini untuk stok ketersediaan darah,” kata Letkol Inf. Ilham Yunus, Dandim 1007/ Banjarmasin.
Sementara, tak hanya di Kodim 1007/Banjarmasin, kegiatan ini juga dilaksanakan juga di seluruh Kodim yang masuk wilayah Kodam VI Mulawarman.
Reporter : Zein Pahlevi