Pemimpin Adalah Rakyat, Rakyat Adalah Pemimpin

DUTA TV BANJARMASIN – Hari  ini, Minggu (17/03) dilakukan pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Tabalong masa jabatan 2019 – 2024 sekaligus Wakil Bupati Tanah Bumbu sisa masa jabatan 2016 – 2021.
Acara dilakukan oleh Gubernur Kalimantan Selatan, Sahbirin Noor, yang diawali dengan pembacaan keputusan menteri Dalam Negeri dan dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan.
Dalam sambutannya, Gubernur Sahbirin Noor menyatakan bahwa Pemipimpin harus mampu menyelenggarakam pemerintahan dan meningkatkan perekonomian daerah.
“Seorang pemimpin adalah rakyat dan rakyat adalah pemimpin, maka tidak ada rakyat maka tidak ada pemimpin,â€kata Gubernur Sahbirin Noor.
Gubernur meminta kepada seluruh kepala daerah dan ASN agar meningkatkan profesionalitas serta hindari perilaku yang menyimpang termasuk korupsi.