Pelindo Regional 3 Sub Regional Kalimantan Salurkan Bantuan 1,1 M

BANJARMASIN, DUTA TV – Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 3 Sub Regional Kalimantan kembali menggelar program sosial tahunan “Pelindo Berbagi Ramadan” sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat sekitar, khususnya di wilayah Kalimantan.
Dalam kesempatan bulan suci Ramadan ini, Pelindo menyalurkan bantuan berupa sembako, takjil, dan santunan anak yatim kepada ribuan masyarakat yang membutuhkan.
Program ini merupakan bagian dari Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) Pelindo yang bertujuan untuk memberikan dampak positif bagi masyarakat dan meningkatkan solidaritas sosial.
Dalam pelaksanaan tahun ini, Pelindo berhasil menyalurkan total bantuan lebih dari Rp11,4 miliar, untuk Pelindo Regional 3 Sub Regional Kalimantan sendiri menyalurkan bantuan dengan total 1,1 miliar yang terdiri dari 6.100 paket sembako, 4.000 paket takjil, serta santunan untuk 350 anak yatim di wilayah Sub Regional Kalimantan, termasuk Banjarmasin.
Kegiatan ini juga turut serta dalam memeriahkan suasana Ramadan sekaligus membantu masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa.
“Pelindo Berbagi Ramadan adalah salah satu cara kami untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat sekitar, terutama mereka yang membutuhkan. Kami menyadari bahwa bulan Ramadan adalah waktu yang penuh berkah, dan kami ingin memastikan bahwa manfaat dari bulan suci ini dapat dirasakan oleh lebih banyak orang. Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat dan memberikan kebahagiaan menjelang hari raya,” ujar Sugiono, Sub Regional Head Kalimantan.
Program ini adalah bagian dari komitmen Pelindo untuk terus menjalankan peran sosial perusahaan dengan memberikan kontribusi positif bagi masyarakat.
Tidak hanya dalam bidang pelayanan pelabuhan, namun juga dalam aspek sosial dan kesejahteraan masyarakat sekitar. Pelindo percaya bahwa kemajuan perusahaan harus beriringan dengan kesejahteraan masyarakat.
“Kami percaya bahwa keberhasilan sebuah perusahaan tidak hanya diukur dari aspek ekonomi, tetapi juga dari bagaimana perusahaan tersebut memberikan dampak positif kepada masyarakat luas,” tambah Sugiono.
Pelindo juga menekankan bahwa kegiatan “Pelindo Berbagi Ramadan” bukan hanya bersifat sementara, namun akan terus berlanjut dengan program-program sosial lainnya yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Perusahaan berkomitmen untuk selalu hadir dalam setiap momen penting bagi masyarakat, baik pada saat-saat kebutuhan mendesak maupun dalam jangka panjang.
“Kami akan terus berupaya untuk memperkuat dan mengembangkan program TJSL di seluruh wilayah operasional Pelindo. Bukan hanya pada bulan Ramadan, tetapi sepanjang tahun. Ke depan, kami ingin lebih banyak berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk memastikan keberlanjutan dan pemerataan manfaat bagi masyarakat,” tutup Sugiono.
Tim Liputan