Pecandu Narkoba Rampok Pengedar Sabu di Tanah Laut

TANAH LAUT, DUTA TV AR salah satu tersangka perampokan terhadap pengedar sabu-sabu, yang berhasil diamankan oleh Polres Tanah Laut.

AR bersama rekannya MZ yang masih berusia 16 tahun diringkus polisi, setelah melakukan penganiayaan dengan senjata tajam terhadap pengedar sabu-sabu di desa Salaman kecamatan Kintap.

Menurut Wakapolres Tanah Laut Kompol Irwan Kurniadi, kronologi bermula saat pelaku AR dan MZ membeli sabu di rumah korban. Usai mengisap sabu para tersangka AR langsung menyergap ZF, kemudian melukai korban dan istrinya menggunakan parang.

Sementara korban ZF yang menderita 11 tusukan, justru kabur saat mendapat perawatan di RSUD Hadji Boejasin Pelaihari.

“ZF ini melarikan diri sampai sekarang belum ditemukan, dirumah sakit diobati, anggota menerima info korban ada disitu, dicek ga ada lagi. Nanti akan kita koordinasi dengan Satnarkoba dan akan ditindak lanjuti,” jelas Kompol Irwan Kurniadi Wakapolres Tanah Laut.

Selain mengamankan tersangka, petugas juga menyita sejumlah barang bukti senjata tajam serta pakaian korban yang masih berlumuran darah.

Selanjutnya tersangka langsung digiring ke ruang Mapolres Tanah Laut untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Reporter : Suhardadi

Helman

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *