Masuk MPLS, SMPN 25 Tetap Buka Pendaftaran

Banjarmasin, DUTA TV — Aktivitas masa pengenalan lingkungan sekolah kepada siswa kelas VII di SMPN 5 Banjarmasin mulai berjalan di hari pertama sekolah, Senin pagi(17/07).

Hingga hari pertama ini, pihak sekolah masih kekurangan siswa. Mereka hanya membuka tiga rombongan belajar. Untuk memenuhi kuota pihak sekolah masih menerima siswa baru yang ingin masuk ke sekolah mereka.

Untuk kuota di sekolah ini sebanyak 5 rombongan belajar atau menampung sekitar 160 siswa. Sebelumnya, pihak sekolah juga sudah melakukan upaya agar bisa memenuhi kuota siswa di sekolah mereka, dengan mempromosikan sekolah ke SD, dan melalui media sosial.

Penuhi Jam Mengajar Guru, 60 Lebih Siswa SMPN 25 Dibagi 3 Rombel

Sementara, siswa yang mendaftar dan diterima oleh pihak SMPN 25 Banjarmasin ada sekitar 60 anak lebih. Seharusnya, dengan total siswa tersebut, pihak sekolah hanya bisa membuka dua rombongan belajar. Namun, untuk memenuhi jam mengajar guru, pihak sekolah membagi menjadi 3 rombel.

SMPN 25 Banjarmasin

Untuk hari pertama pihak sekolah hanya melaksanakan masa pengenalan lingkungan sekolah kepada siswa baru atau kelas VII. Rencanannya mpls itu dilaksanakan selama sepekan.

Reporter : Zein Pahlevi – Maura Livia Amanda

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *