Kodim 1007 Banjarmasin Sasar Vaksinasi Lansia
Banjarmasin, DUTA TV — Sejumlah warga terlihat antusias melaksanakan vaksinasi yang digelar kodim 1007, Banjarmasin dan koramil 1007-03, Banjarmasin Barat dan Tengah, di gudang rotan di kawasan Keramat Basirih Banjarmasin Barat, Sabtu pagi (08/01/2022).
Disini petugas melakukan vaksinasi pertama maupun untuk vaksinasi kedua dengan jenis vaksin Sinovac. Untuk sasaran vaksinasi warga umum yang umurnya diatas 12 tahun, bahkan, mereka juga menyasar sejumlah lansia yang berada di kawasan itu.
Pasalnya, saat ini untuk lansia sendiri persentasenya masih dibawah target. salah satu, warga lansia yang mengikuti vaksinasi tersebut, Fauzi (67), mengaku senang dan merasa aman pasca divaksin yang kedua kalinya. Dirinya juga tidak merasakan adanya efek samping pasca divaksin.
“Baik sasaran di gudang rotan ini kedua kalinya, sebelumnya di Kubah Basirih kita gabungkan sasaran sekitar 400 sampai 450 vaksin kita cukup. Ada beberapa lansia yang umurnya ada 70-an keatas kita apresiasi ya,” kata Mayor Czi Tandra Wideru, Danramil 1007-03, Banjarmasin Barat dan Tengah
Dalam sehari pihak Kodim 1007 Banjarmasin, menargetkan 900 warga Banjarmasin yang mendapat vaksin.
Reporter : Zein Pahlevi