KNPI Kalsel – Organisasi Kepemudan Harus Terus Berinovasi
DUTA TV BANJARMASIN – Sekeretaris daerah provnisi Kalimantan Selatan, Abdul Haris Makie memberikan sambutan dalam gelaran temu kangen para alumni organiasi kepemudaan DPD KNPI Kalimantan Selatan di salah satu hotel Banjarmasin, Sabtu (21/122019).
Kegiatan yang baru pertama kali diselenggarakan ini, dihadiri sejumlah tokoh banua yang bergerak di masing – masing bidang. Mulai dari kalangan unsur legeslatif, eksekutif maupun swasta.
Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Abdul Haris Makie yang juga merupakan alumni DPD KNPI di eranya, menurutkan ditengah perkembangan dan tumbuhnya kualitas generasi di era milenial ini pemuda dituntut mampu berinovasi dalam pembangunan Banua, khusunya di Kalimantan Selatan.
“Saat ini saya melihat bahwa organisasi kepemudaan jauh berbeda pada jaman saya dulu, perbedaan itulah yang menuntut kemampuan generasi muda untuk berinovasi melakukan kretivitas, berbuat lebih baik lagi khususnya di Kalsel,” ujar Abdul Haris Makie Sekda Provinsi Kalsel.
Ini yang perdana bagi kita, yang ini digagas Pakerham agar memberi motivasi bagi alumni yang lain,” pungkas Wati Astuti Alumni DPD KNPI.
Generasi berikutnya, bahwa pertemuan ini sangat penting dan bermanfaat menyambung silaturahmi, kita tidak pernah tersambung dalam forum seperti ini jebolan KNPI banyak yang berhasil.
Para alumni DPD KNPI Kalsel atau organisasi kepemudaan yang berhadir dalam kegiatan ini, tercatat mulai dari angkatan tahun 1984 hingga tahun 2019.
Reporter : Rahmatillah