Kapolres Banjarmasin : Kasus Penganiayaan Pelajar Sudah Kita Proses

Banjarmasin, DUTA TV — Pasca peristiwa penikaman di SMAN 7 Banjarmasin, Polresta Banjarmasin terus melakukan pendalaman pada kasus tersebut. Kasus tersebut juga sudah ditangani oleh unit perlindungan perempuan dan anak atau unit PPA Polresta Banjarmasin.

Kapolresta Banjarmasin, Kombespol Sabana Atmojo menegaskan proses hukum atau pidananya terus berproses di Satreskrim Polresta Banjarmasin.

Ia juga meminta kepada seluruh orang tua siswa agar tetap melakukan pengawasan dan berkomunikasi kepada anak mereka, agar kejadian serupa tidak terulang kembali.

“Sudah kita proses, undang-undang nya ada perlindungan anak, diseresi masih berproses nanti kami beritahukan. Orang tua rajin berkomunikasi dengan anaknya. Bisa memaksimalkan dengan merazia tasnya, mana yang bagus dan tidak. Pengawasan eksternal dan internal, saling mengawasi,” kata  Kombespol Sabana Atmojo, Kapolresta Banjarmasin.

Selain itu, pihak sekolah juga diminta untuk melakukan razia rutin kepada siswa mereka, agar benda- benda terlarang tidak masuk di sekolah. Rencananya Polresta Banjarmasin juga akan melakukan sosialisasi di sekolah, terkait dengan tindak pidana.

Reporter : Zein Pahlevi

Asiah

Uploader.

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *