Jemaah Calon Haji HSS Jalani Tes Kesehatan

DUTA TV HSS –  280 calon jamaah haji dari berbagai kecamatan yang di kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) mengikuti tes kesehatan untuk yang pertama kalinya di lapangan Lambung Mangkurat Kandangan, Selasa (19/03) pagi.

Dalam tahapan pertama kali ini seluruh calon jamaah harus menjalani pengecekan kesehatan, diantaranya pengukuran tinggi dan berat badan, ukuran lemak tubuh, serta mengikuti olah raga ringan seperti senam peregangan dan berlari memutari lapangan.

Bahkan jemaah calon haji juga diwajibkan mengkonsultasikan kesehatan kepada dokter yang telah disiapkan dalam kegiatan tersebut.

“Dalam rangka tes kebugaran calon jemaah haji, sebelum melakukan ibadah haji, dites kebugaran. Dari berangkat nanti kan aktifitasnyabanyak, jadi kita persiapkan dulu di sini. Initnya persiapan latihan fisik,”jelas ketua pelaksana, Dedy Irawan.

Tahap selanjutnya, para calon jamaah akan kembali melakukan cek kesehatan yang rencananya akan dilaksanakan setelah Ramadhan serta mendekati keberangkatan haji.

 

Reporter : Muhammad Irfansyah

Berita Lainnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *